Ponsel Pertama Symbian ^3

Bookmark and Share
Pintu Kaya - Nokia memang tidak berhenti-hentinya membuat ponsel-ponsel ternama yang terus berkembang menyaingi Smart Phone yang kini sedang populer-populernya.

Symbian ^3 merupakan versi terbaru platform buatan Nokia yang paling populer di dunia saat ini. Peningkatan kemampuan yang disediakan software ini adalah kemampuan sensor lebih sensitif, seperti fitur multitouch, flick scrolling, dan pinch to zoom. Arsitektur grafis 2D dan 3D di dalamnya didesain menghasilkan user interface yang responsif. Manajemen penggunaan memorinya juga ditingkatkan sehingga bisa melakukan multitasking dengan lancar.

lalu apa hanya itu saja keunggulanya? Ternyata tidak Sobat Blogger sekalian. Seperti yang Pintu Kaya kutip dari KompasTekno, "Fitur utama lainnya yang menjadi kekuatan Nokia N8 adalah akses langsung ke web televisi. Nokia N8 disertai aplikasi untuk menyaksikan siaran televisi web dari CNN, E!Entertainment, Paramount, dan National Geographic. Siaran web televisi lokal juga bisa diperoleh melalui konten yang tersedia di OVI Store."

Wah wah jadi semakin penasaran bukan?  Kita tunggu saja kehadirannya di Indonesia tercinta ini.

Related Post



{ 0 Komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar